Bagian Humas Setda Pemkab Ende NTT Pelatihan Fotografi dan Editing Video


Diterbitkan pada : 15 Apr 2014

Pelatihan fotografi dan editing videoSebagai penunjang kegiatan kehumasan, maka kemampuan fotografi dan video editing sangatlah penting. Berbagai kegitaan dan peristiwa yang terjadi di Pemkab Ende tidak akan lepas dari dokumentasi tersebut. Untuk itu pada tanggal 25-27 Maret 2014 yang lalu, Sekretariat Daerah Kabupaten Ende provinsi Nusa Tenggara Timur mengirimkan beberapa SDMnya untuk mengikuti pelatihan fotografi dan editing video di Smile Group Yogyakarta. Pelatihan dipandu oleh Mr Suyanto dan Mr Bagus. Kegiatan pelatihan ini sangat menarik karena tidak sebatas pada teori. Justru lebih banyak materi praktik baik di dalam ruangan (indoor) maupun di luar ruangan (outdoor).

Pelatihan fotografi dan editing video

Pelatihan teknik fotografi ini memberikan bekal dari dasar hingga peserta bisa menjadi fotografer yang handal. Apapun jenis kameranya, dari kamera pocket sampai dengan DSLR, dengan pelatihan ini akan membantu peserta menghasilkan foto yang lebih baik.

Setelah pelatihan video editing, diharapkan Peserta mahir dalam pengambilan gambar dan suara sebagai bahan utama pelatihan editing video, melakukan pengolahan atau manipulasi gambar, teks dan suara, menambahkan klip video, memecah klip, ripple editing untuk keperluan seni maupun dokumentasi.

Keunggulan Komparatif pelatihan di Smile Group:
1. Peserta mendapatkan materi dari dasar sampai mahir dalam waktu yang singkat.
2. Materi pelatihan praktis, padat dan aplikatif.
3. Materi pelatihan dapat disesuaikan dengan kebutuhan / kemampuan peserta.
4. Peserta dibimbing oleh profesional yang telah berpengalaman di bidangnya.

Pada akhir sesi pelatihan, peserta diberi tugas dan kepercayaan untuk membuat hasil karya fotografi maupun video yang telah mengalami proses editing. Hal ini menunjukkan bahwa pelatihan di Smile Group langsung memberikan hasil positif bagi peserta. Hasil langsung dibawa pulang oleh peserta dan menjadi salah satu materi laporan dan pertanggungjawaban selama pelatihan di Smile Group.

Bagikan Tulisan Ini :
Kategori : Kegiatan Pelatihan, Pelatihan Singkat
Keyword : , , , , , ,

Kegiatan Pelatihan Terkait

Program Pelatihan



Arsip Berita


Lihat Semua Arsip

Klien kami terdiri dari berbagai instansi pemerintah dan swasta baik di Indonesia maupun di luar negeri.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami melalui :

Telepon (0274) 4530471, 4530475
Faximile (0274) 4530475
Email info@smilejogja.com
Datang langsung ke kantor kami :
Kuantan Square Mlati R3 - R5 & A2,
Jl. Wahidin Sudirohusodo, Sendangadi Mlati Sleman
D.I. Yogyakarta - INDONESIA
Atau isi form kontak yang sudah kami sediakan

Peta Kantor Kami