Pengembangan SDM – TP PKK Se-Kabupaten Morowali Utara Pelatihan dan Kunjungan Desa


Diterbitkan pada : 06 Oct 2022


Setiap komponen bangsa bergerak selalu demi meningkatkan kapasitas diri dan organisasi masing-masing. Hal ini untuk mendukung pembangunan Indonesia secara menyeluruh tanpa ada yang tertinggal dan ditinggal. Termasuk ibu-ibu PKK yang memiliki semangat luar biasa dalam meningkatkan kapasitas diri dan organisasi. Untuk itu pada tanggal 3-6 Oktober 2022, Ibu-ibu Tim Penggerak (TP) PKK Kecamatan dan Desa Se-Kabupaten Morowali Utara bertolak ke Yogyakarta dalam rangka mengikuti Pelatihan Pengembangan Kepribadian dan Organisasi serta melakukan Kaji Tiru atau Kunjungan ke Desa produktif di Daerah Istimewa Yogyakarta. Rombongan dipimpin oleh Ketua TP PKK Morut yakni Nyonya Bupati dan diterima oleh Nyonya Walikota Yogyakarta. Hangat dan penuh keakraban.

Pelatihan berlangsung di hotel Abadi Kota Yogyakarta dengan para narasumber yang luar biasa dari DP3AP2KB Kota Yogyakarta, Dinas Perinkop UKM Kota Yogyakarta, serta Professional Trainer. Para peserta belajar banyak hal tentang organisasi PKK, ketahanan keluarga, peningkatan peran ibu, kepemimpinan, hingga effective communication skills. Semua peserta antusias dalam mengikuti pelatihan, hingga waktu pelatihan selalu molor. Salut kepada ibu-ibu Pengurus TP PKK se-Kabupaten Morut.


Hari ketiga pelaksanaan kegiatan juga tidak kalah heboh. Ibu-ibu berkunjung ke desa wisata dan desa kerajinan Gamplong di wilayah Moyudan, Sleman DIY. Para peserta begitu antusias mengikuti semua kegiatan dari keliling kampung melihat aktivitas produktif warga Gampling, mencoba membuat kerajinan dan hasilnya dibawa pulang, melihat perajin tenun dan akhirnya menikmati makan siang di desa. Semua dalam suasana kegembiraan yang luar biasa.

Bagikan Tulisan Ini :
Kategori : Bimbingan Teknis, Kegiatan Pelatihan, Pelatihan Instansi, Pelatihan Singkat, Pengembangan SDM
Keyword : , , , ,

Kegiatan Pelatihan Terkait pengembangan SDM

Program Pelatihan



Arsip Berita


Lihat Semua Arsip

Klien kami terdiri dari berbagai instansi pemerintah dan swasta baik di Indonesia maupun di luar negeri.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami melalui :

Telepon (0274) 4530471, 4530475
Faximile (0274) 4530475
Email info@smilejogja.com
Datang langsung ke kantor kami :
Kuantan Square Mlati R3 - R5 & A2,
Jl. Wahidin Sudirohusodo, Sendangadi Mlati Sleman
D.I. Yogyakarta - INDONESIA
Atau isi form kontak yang sudah kami sediakan

Peta Kantor Kami